Waspada Pengidap Diabetes Rentan Terkena Gangguan Jantung

By CMI HOSPITAL 25 Jun 2024, 14:01:06 WIB Kesehatan
Waspada Pengidap Diabetes Rentan Terkena Gangguan Jantung

Memang terkena penyakit merupakan suatu yang ditakuti banyak orang, apalagi jika penyakit yang kita idap mengalami komplikasi. Akan semakin rumit pengobatan yang harus kita jalani. Contohnya peyakit diabetes yang bisa komplikasi ke organ jantung, diabetes sendiri atau kata lainnya diabetes melitus ini didefinisikan sebagai penyakit multikausal atau kelainan metabolisme kronis yang ditandai dengan hiperglikemia dengan gangguan metabolisme karbohidrat, lipid, dan protein sebagai akibat dari fungsi insulin yang tidak tepat.

Tapi tahukah Anda bagaimana diabetes mempengaruhi risiko penyakit jantung? Kadar gula darah tinggi yang berkepanjangan dapat merusak lapisan pembuluh darah internal, sehingga mengurangi suplai darah ke otot jantung dan otak dan dapat menyebabkan penurunan. Seiring waktu, kondisi ini bisa membuat Anda lebih rentan terkena serangan jantung, stroke, dan penyakit pembuluh darah perifer. Selain itu, penderita diabetes lebih rentan mengalami komplikasi seperti hipertensi atau yang kita kenal tekanan darah tinggi serta meningkatnya kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida pada pembuluh darah koroner. Jika dibedah satu persatu tekanan darah tinggi merupakan suatu kerusakan pembuluh darah yang disebabkan kadar gula dalam tubuh yang tinggi. Hal ini dapat memicu aterosklerosis yang berisiko menyebabkan penyakit jantung koroner dan infark miokard (serangan jantung).

Sedangkan meningkatnya kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida pada pembuluh darah koroner, mengakibatkan tumpukan kolesterol dimana hal tersebut dapat mengakibatkan terbentuknya plak lemak yang memicu terjadinya penyumbatan dan kerusakan pada pembuluh darah koroner. Semua itu bisa dihindari bila kita menyadarinya sedari awal, seperti mengkonsultasikan ke layanan kesehatan. Klinik CMI siap melayani konsultasi masyarakat yang telah mengalami hal yang dijelaska tadi dengan datang ke Klinik Utama CMI di Jalan Tubagus Ismail VII no.21 atau bisa menghubungi nomer 087826953494 atau 085183488439 untuk menjadwalkan kedatangan.




View all comments

Tulis Komentar: